Penyakit Tuberkulosis (TBC) dapat menyerang siapa saja (tua, muda, laki-laki, perempuan, miskin, atau kaya) dan di mana saja. Penyakit yang disebabkan oleh bakteri Mycobacterium tuberculosis ini pada awalnya menyerang organ paru-paru, tetapi bisa juga menyebar ke organ lainnya. Jika tidak ditangani dengan benar, penyakit ini bisa mengakibatkan kematian Penyakit ini sebenarnya sulit disembuhkan, tetapi dengan perawatan yang serius, pasien TBC bisa sembuh total. Obat yang digunakan untuk pengobatan TBC terdiri dari Isoniazid (INH), Rifampicin, Pyrazinamide, dan Ethambutol. Obat-obatan ini dipilih karena efektifitasnya tinggi sedangkan efek samping dan toksisitasnya masih bisa ditolerir. Sebagian besar penderita TBC bisa disembuhkan dengan obat-obat ini. Jadi jangan khawatir tidak bisa sembuh ya! :) Pasien baru TBC akan minum keempat obat tersebut selama 2 bulan pertama setiap hari, kemudian dilanjutkan dengan minum INH dan Rifampicin selama 4 bulan berikutnya. ...
Kumpulan buah pikiran yang kadang serius, kadang bercanda.